Lomba Penulisan Berbasis Cerita Rakyat

Lomba Penulisan Puisi dan Cerita Pendek Berbasis Cerita Rakyat
I. Ketentuan Umum

Acuan utama lomba ini adalah penulisan puisi dan cerita pendek dilaksanakan sebagai hasil proses interpretasi terhadap cerita rakyat Jambi. Sumber cerita rakyat dapat berasal dari manuskrip, buku cerita rakyat yang telah diterbitkan ataupun sumber-sumber lisan. Aspek kreatifitas sebagai hasil interpretasi merupakan acuan utama lomba ini. Oleh karena itu sangat terbuka adanya pemahaman yang beragam dari peserta lomba baik dari sisi tema, tokoh, latar maupun aspek-aspek lain.

Peserta terbuka untuk umum.
Tema puisi dan cerita pendek bersifat bebas atau tidak mengikat, tidak bersifat SARA.
Peserta melampirkan biodata, foto diri ukuran post card, berwarna sebanyak 2 lembar.
Naskah puisi dan cerita pendek telah diterima panitia selambat-lambatnya pada 31 Maret 2008.
II. Ketentuan Khusus

A. Lomba Penulisan Puisi Berbasis Cerita Rakyat Jambi.

Peserta diperkenankan mengirimkan 3 (judul) puisi.
Belum pernah dipublikasikan di media massa baik lokal maupun nasional, ataupun dalam bentuk buku atau antologi maupun melalui internet.
Karya cipta harus asli, bukan terjemahan maupun saduran, jiplakan atau dibuatkan oleh orang lain (bukan hasil plagiat), dan bukan hasil klaim terhadap hak cipta orang lain.
Apabila pada karyanya terdapat ungkapan, istilah, kata frase, kalimat dan bahasa setempat (bahasa Melayu Jambi dan dialeknya) harus dibuat penjelasannya yang ditulis pada lembar tersendiri.
Diketik rangkap 4 pada kertas ukuran kuarto, huruf Times New Roman, font 12 pt, spasi 1,5.
B. Lomba Penulisan Cerita Pendek Berbasis Cerita Rakyat Jambi.

Peserta diperkenankan mengirimkan 3 (judul) cerpen.
Belum pernah dipublikasikan di media massa baik lokal maupun nasional, ataupun dalam bentuk buku atau antologi maupun melalui internet.
Karya cipta harus asli, bukan terjemahan maupun saduran, jiplakan atau dibuatkan oleh orang lain (bukan hasil plagiat), dan bukan hasil klaim terhadap hak cipta orang lain.
Apabila pada karyanya terdapat ungkapan, istilah, kata frase, kalimat dan bahasa setempat (bahasa Melayu Jambi dan dialeknya) harus dibuat penjelasannya yang ditulis pada lembar tersendiri.
Diketik rangkap 4 pada kertas ukuran A4, huruf Times New Roman, font 12 spasi ganda, minimal 6 halaman maksimal 10 halaman.
Naskah, biodata, surat pernyataan, tanda pengenal yang masih berlaku, lembar penjelasan dikirimkan dalam amplop tertutup disertai disket atau Compact Disc ke alamat:

Panitia Lomba Penulisan Puisi dan Cerita Pendek Berbasis Cerita Rakyat Jambi
Jambi Writing Program
Jln. Prof. HMO. Bafadhal RT. 07 RW. 03 No. 04 Cempaka Putih – Jambi 36134,

Pada kiri atas amplop ditulis jenis lomba yang diikuti.

Dapat pula dikirim via e-mail ke: newwacana@yahoo.com

III. Dewan Juri

Untuk memperoleh obyektifitas penilaian pada lomba “Penulisan Puisi dan Cerita Pendek Berbasis Cerita Rakyat Jambi” ditentukan 3 (tiga) orang dewan juri dengan komposisi 2 (dua) orang dari luar provinsi Jambi dan 1 (satu) orang dari Jambi.

IV. Hadiah dan Penghargaan

A. Hadiah dan penghargaan untuk lomba penulisan puisi.

1 pemenang: hadiah uang Rp. 1.000.000, plakat dan paket buku.
10 nominasi : hadiah uang Rp. 500.000,-, plakat dan paket buku.
B. Hadiah dan penghargaan untuk lomba penulisan cerita pendek

1 pemenang: hadiah uang Rp. 2.000.000, plakat dan paket buku.
10 nominasi : hadiah uang Rp. 500.000,-, plakat dan paket buku.
Keseluruhan puisi dan cerita pendek pemenang serta nominasi akan dibukukan dalam kumpulan puisi dan cerita pendek yang akan disosialisasikan bersamaan dengan pengumuman pemenang dan nominasi pada 1 Mei 2008. Pemenang pertama dari tiap-tiap kategori akan diundang panitia untuk menghadiri pengumuman pemenang dan peluncuran
buku hasil lomba.


Posting Lebih Baru Posting Lama